Tuesday, 13 September 2011

Wisata Wonosobo Teh Tambi

Wisata wonosobo yang merupakan daerah segar adalah Agro Wisata Tambi Terhampar luas di lereng gunung sindoro, dengan ketinggian 1.200 – 2000 m diatas permukaan laut. Suhu udara rata-rata minimal 15 º C dan suhu maksimal 24 º C. PT. Tambi mengelola 3 unit perkebunan yang terletak di Bedakah, Tanjungsari, Desa Tambi dengan luas 829 hektar yang dilengkapi fasilitas pondok wisata, kolam pemancingan, lapangan tennis, taman bermain, kebun dan parik teh.Pengunjung akan diajak berkeliling menelusuri jalan kebun teh, berolahraga sambil menikmati pemandangan, "
juga mendapat penjelasan mengenai agronomi, pengolahan dan pemasaran. Bagi pengunjung yang ingin bermalam juga disediakan pondok wisata dengan fasilitas yang cukup memuaskan.
disitu ada gubuk untuk peristirahatan, yang jika kita istirahat di situ sambil memandang luasnya kebun teh.. alangkah Agungnya ALLAH memberikan keindahan ciptaanya...

Disini ramai kunjungannya biasanya pada hari hari libur, suatu ketika saya sama istri dan adik kecil saya, saya main ke kebun teh tambi tepatnya waktu itu di kebun teh yang dekat dengan jalan raya.. nah saya, istri saya, dan adik saya berjalan sedangkan adik saya disamping saya, namun tidak kelihatan dari luar karena tertutup oleh pohon2 teh, namun kelihatanya dari luar kita hanya berdua... waktu itu ada rombongan mobil kol yang membawa banyak orang, mobil mobil tersebut melihat kami sambil menyoraaaki kami.... bilangya " haaaaaaaaaaaaaaaa yooooooooooo pada pacaraaaaaaaaaaaan, sambil menonton kami.... saya juga tertawa, dan saya terus angkat adik saya yang masih kecil itu ke pundak saya, dan ternyata orang2 yang dimobil tersebut tertawa terbahak bahak.... ha....3x.. mungkin dikrain saya cuma berdua'an ..... nach ketipu dia semuanya...

No comments:

Post a Comment

Featured Post

Wonosobo yang cerah

jika diwonosobo pada saat musim panas, pemandangannya sangat segar, panas namun tidak semengkrang itulah kata orang luar kota, apalagi dip...